Kia debutkan SP Concept di India

Kia debutkan SP Concept di India

Kia SP Concept

Seoul (Otolovers) - Produsen mobil Korea, Kia Motors Corporation, pada Rabu membuat debut untuk Kia SP Concept di ajang AutoExpo 2018 di India, selain membawa 16 model global.

SP Concept yang didedikasikan untuk konsumen muda ini bakal mulai dijual di India para paruh kedua 2019, kata Kia dalam pernyataan resminya.

Terinspirasi oleh warisan India dan didorong oleh teknologi maju, SP Concept adalah bukti rencana perusahaan ini untuk mengenalkan mobil yang memenuhi perubahan paradigma pasar India dalam waktu dekat.

Dengan desain yang futuristik, SP Concept menggabungkan keindahan, teknologi, dan fungsionalitas sebuah SUV kompak.

Pada bagian depan, SP Concept berkonsep hidung macan (Tiger nose), desain lampu depan (headlamp) yang terhubung ke gril depan yang lebar. Sementara bagian dalamnya juga diklaim berdesain selera muda.

Peter Schreyer, Chief Design Officer Kia Motors Corporation, berkomentar,"Selama beberapa tahun terakhir, SUV telah menjadi pilihan kendaraan di antara pembeli India. Menggabungkan kenyamanan dan ruang sedan dengan kemampuan untuk mengatasi semua jenis medan, kami bermaksud menyerbu pasar dengan SUV yang akan menetapkan parameter baru di otomotif."

Kia berhadap SUV mendatang Kia ini bakal menuai sukses di India.

COPYRIGHT © Otolovers.com 2018

Komentar