Laba operasi Audi Group naik semester pertama meski penjualan turun
Ivan Setyanto,
31 Juli 2017
Sedan Audi
Dengan pendapatan sebesar itu, Audi mencatatkan laba operasional 2,7 miliar euro, naik 8,9 persen dan disebut masih dalam koridor target yang dipatok antara 8 sampai 10 persen.
Pengiriman unit seluruh dunia mobil merek Audi lebih rendah dari pada paruh pertama tahun 2016 menyusul penurunan sementara penjualan di China, kata Audi Group dalam pernyataannya.
Namun, pada akhir semester, yakni Juni, penjualannya di China naik lagi mencapai tingkat tertinggi dibanding bulan-bulan sama tahun sebelumnya.
Audi pun mengaku sudah menyiapkan antisipasi untuk menghadapi penjualan yang lebih kuat di seluruh dunia pada paruh kedua tahun ini, sementara rilis model baru akan berdampak finansial lebih besar daripada enam bulan pertama tahun ini.
“Peluncuran perdana (world premiere) Audi A8 di Audi Summit pertama adalah awal peluncuran utama model baru," kata Rupert Stadler, Ketua Dewan Manajemen AUDI AG.
Generasi baru dari andalan Audi telah dikembangkan sebagai mobil seri pertama yang diproduksi di dunia untuk penggerak yang sangat otomatis, dan dalam bentuk hybrid ringan atau plug-in hybrid yang dilengkapi teknologi tegangan tinggi, sistem ini secara elektrik dialiri listrik dalam semua versi powertrain.
"Pada pertengahan 2018, kami akan mempresentasikan generasi baru dari empat seri model inti lainnya. Selain itu, kami akan memperluas penawaran produk kami di segmen teratas tahun depan dengan Audi Q8 dan Audi e-tron yang sepenuhnya elektrik," kata Stadler.
Dari Januari sampai Juni 2017, perusahaan yang berbasis di Ingolstadt, Jerman ini mengirimkan 908.955 mobil kepada pelanggannya (semester pertama 2016: 953,293).
Laba sebelum pajak Audi Group meningkat menjadi 2,798 juta euro pada semester pertama tahun ini karena naiknya pendapatan finansial yang signifikan (2016: 2,190 juta euro).
Arus kas bersih turun menjadi 1,879 juta euro (2016: 2,085 juta euro). Ini termasuk pembayaran yang diantisipasi dalam jumlah tiga digit juta euro sehubungan dengan masalah diesel.
Audi sedang mempersiapkan serangkaian peluncuran model baru secara paralel.
Belanja modal pada semester pertama tahun ini mencapai 1,156 juta euro (2016: 1,238 juta euro), setara dengan 3,8 persen dari pendapatan. Untuk setahun penuh ini, Audi mengantisipasi rasio belanja modal 5,0 sampai 5,5 persen.
COPYRIGHT © Otolovers.com 2017