Wuling resmikan pabriknya di Cikarang hari ini
Ivan Setyanto,
11 Juli 2017
Pabrik perakitan mobil Wuling Motors di Cikarang, Jabar.
Menurut agenda dalam undangan, acara dimulai jam 10.00 WIB, namun kabar beredar bahwa Wapres Jusuf Kalla yang akan memimpin peresmian akan datang sekitar pukul 14.00 WIB.
Dengan diresmikannya pabrik perdana di Indonesia ini, Wuling segera memproduksi MPV pertamanya yang belum lama ini dikenalkan, Confero S, yang didedikasikan khusus untuk pasar negeri ini.
Wuling masuk Indonesia tanpa tanggung-tanggung dengan mendirikan pabrik berkapasitas produksi 120.000 unit setahun dengan total investasi 700 juta dolar AS.
Pabrik Wuling akan menciptakan rantai industri hulu dan hilir, memberikan kontribusi bagi industri otomotif Indonesia, dan juga menciptakan 3.000 lapangan kerja untuk masyarakat lokal.
Supplier Park Wuling Motors
Pabrik Wuling dilengkapi dengan teknologi global General Motors (GM), yaitu 'Global Manufacturing System' (GMS) yang digunakan di seluruh pabrikan GM di seluruh dunia, termasuk Wuling di Indonesia untuk memastikan pabrik Wuling telah memenuhi standar internasional.
Sistem ini memungkinkan Wuling untuk mencapai proses produksi yang efisien dan berkualitas tinggi. Selain itu, Wuling juga membangun Supplier Park dalam area pabrik untuk mendukung proses produksi.
Wuling telah membawa 15 pemasok komponen internasional ternama dan juga bekerja sama dengan sekitar 20 pemasok komponen lokal untuk dapat berproduksi di Supplier Park Wuling.
COPYRIGHT © Otolovers.com 2017