Suzuki segarkan tunggangannya tantang musim 2017
Ivan Setyanto,
1 Februari 2017
Duo pebalap baru tim Suzuki Ecstar Andrea Iannone dan Alex Rins.
Yah, mesin baru dengan pebalap baru, yakni Andrea Iannone (Italia) yang sebelumnya di Ducati dan duduk di peringkat sembilan klasemen MotoGP tahun lalu, bersama Alex Rins (Spanyol) yang naik kelas dari Moto2.
Ini adalah musim ketiga berturut-turut untuk Tim Suzuki Ecstar, yang telah bersaing sejak tahun 2015. Dari 18 balapan di musim 2016 sebelumnya, tim mencapai satu kemenangan, dan merebut tiga tempat ketiga.
Musim 2017 akan dimulai dari Grand Prix Qatar pada 26 Maret melalui babak final di Valencia pada 12 November. Total 18 balapan yang akan diselenggarakan di 14 negara termasuk Jepang pada tanggal 15 Oktober.
Suzuki bertujuan untuk melampaui hasil musim sebelumnya dan meningkatkan pengembangan mesin untuk meraih podium lebih banyak tahun ini sekaligus membangun citra merek.
GSX-RR diinstal dengan mesin in-line empat silinder yang sesuai karakter, mesin fleksibel yang kuat, efisiensi bahan bakar, dan daya tahan pada tingkat tinggi, kata Suzuki dalam pernyataan resminya.
Untuk musim 2017, karakter mesin telah ditinjau ulang, , elektronik dicocokkan, dan dimensi kendaraan yang dimodifikasi untuk lebih meningkatkan kinerja kecepatan dan menjadi stablitas di tikungan tajam.
Ini spesifikasi teknis dari motor balap Suzuki GSX-RR untuk musim MotoGP 2017:
Overall length x width x height 2,096mm x 720mm x 1,140mm
Wheelbase 1,457mm
Body weight 157kg or more
Engine type Water-cooled, four-stroke in-line four-cylinder,
DOHC four-valve
Displacement 1,000cm3
Maximum output Over 176kw (240PS)
Maximum speed Over 330km/h
Gearbox Six-speed (seamless system)
Frame type Twin-spar aluminum
Tires (front/rear) 17in/17in
Front suspension Öhlins, inverted fork
Rear suspension Öhlins
Brake (front/rear) Carbon disk/steel disk, Brembo.
COPYRIGHT © Otolovers.com 2017