Mercedes-AMG GT sudah bisa dipesan, diluncurkan tahun depan
Ivan Setyanto,
27 November 2016
Mercedes-AMG GT Roadster dan AMG GT C Roadster (Mersedes-Benz)
Line-up Mercedes AMG diperluas dan dikembangkan dengan peningkatan teknologi untuk di jalan raya dan fitur mutakhir.
Sementara AMG GT R hadir begitu atletis untuk memberikan pengalaman berkendara yang menakjubkan, kata Mercedes-Benz dalam pernyataannya 21 November lalu.
Konsep front-mid-engine dengan transaxle, mesin V8 biturbo menawarkan power maksimum 430 kW (585 hp), suspensi dimodifikasi secara luas, aerodinamis baru dan konstruksi ringan-cerdas meletakkan dasar bagi dinamika berkendara yang luar biasa.
Model entry-level, AMG GT Roadster, mengusung mesin AMG 4.0-liter V8 biturbo menghasilkan output 350 kW (476 hp).
Sedangkan yang berpenampilan lebih mencolok dan dinamis, AMG GT C Roadster menyuguhkan output 410 kW (557 hp) dan torsi puncak 680 Nm.
Tiga model akan dipasarkan di Jerman pada kisaran harga 129.180 euro (Rp1,8 miliaran) untuk AMG GT Roadster, AMG GT C Roadster 160.650 euro (Rp2,3 miliaran), dan AMG GT R 165.410 euro (Rp2,37 miliaran).
Mercedes-AMG GT C Roadster juga menyandang fitur yang ada pada AMG GT R, termasuk aktif rear axle steering dan kontrol elektronik poros belakang limited-slip differential.
AMG GT C Roadster dilengkapi interior kulit napa juga pada roda kemudinya, serta ditambahkan mode mengemudi RACE, lalu atap soft yang gampang ditutup dan dibuka hanya dalam waktu 11 detik saja dalam kecepatan 50km/jam.
COPYRIGHT © Otolovers.com 2016