BMW kenalkan mesin diesel baru, lebih powerfull

BMW kenalkan mesin diesel baru, lebih powerfull

Ilustrasi

Jakarta (Otolovers) - Brand Jerman BMW telah mengenalkan mesin diesel generasi baru yang siap untuk digunakan pada mobil-mobil high-end-nya generasi mendatang.

Sebuah quad-turbo 6-silinder akan menggantikan mesin diesel tri-turbo yang sekarang beredar dan digunakan pada model-model high-end seperti 750d xDrive.

Mesin diesel baru BMW itu akan menghasilkan tenaga maksimum 394 horsepower pada rpm 4000-4400, dengan torsi maksimum 561 lb-ft pada rpm 2000-3000, demikian dilaporkan BMW Blog.

Mesin quad-turbo pertama BMW akan menggunakan empat exhust turbochargers--dua dengan chargers tekanan tinggi dan dua dalam tekanan rendah.

Pada mesin turbo generasi sebelumnya, insinyur BMW menempatkan turbocharger besar bertekanan-rendah dengan dua exhaust lebih kecil.

Mesin terbaru quad-turbo diyakini bakal menyediakan respon dan torsi lebih masif mulai dari rpm rendah, sementara tingkat ekonomi konsumsi bahan bakar ditingkatkan 5 persen.

Model lain seperti X5 M50d dan X6 M50d dikabarkan juga bakal menggunakan mesin ini di waktu dekat mendatang.

COPYRIGHT © Otolovers.com 2016

Komentar