Mercedes-Benz pamer pickup premium Concept X-Class
Ivan Setyanto,
27 Oktober 2016
Concept X-Class
Jakarta (Otolovers) - Produsen mobil mewah Mercedes-Benz mengumumkan kehadiran Concept X-Class, model prototipe nyata yang bakal menjadi pickup premium pertama produsen otomotif Jerman ini.
Hadir sebagai pickup premium, Concept X-Class membawa desain mewah dari Mercedes-Benz yang dikembangkan berbasiskan berbagai model dari brand ini, dengan bagian depan lebih banyak mengadopsi SUV Mercy.
Concept X-Class, yang berkapasitas lima penumpang dan tampil aktraktif seperti gaya hidup urban dan kendaraan keluarga ini, bakal mewarnai segmen pickup mid-size di pasar global.
Concept X-Class
Pickup fungsional, kuat, dan dibekali berkemampuan off-road ini diklaim Mercedes-Benz benar-benar membawa citra brand dan nyaman untuk pengendaraan aman dan dinamis.
Interior Concept X-CLASS mengeksplorasi gaya ditandai dengan kontras menarik dari warna-warna hangat dan sejuk, serta dengan bahan berkualitas tinggi.
X-Class didukung dengan mesin diesel V6 yang dikombinasikan dengan 4MATIC permanen all-wheel drive. Sistem drive yang kuat dan tangguh dengan fram ladder-type membuat payload lebih dari 1,1 ton dan kapasitas towing hingga 3,5 ton. Tenaga yang cukup untuk mengangkut sekitar empat meter kubik kayu pada bak belakangnya.
X-Class akan diluncurkan ke pasar dimulai dari Eropa pada akhir 2017. Seri model baru yang akan diposisikan pada segmen harga yang kata Mercedes menarik.
Pickup ini diproduksi melalui kerja sama dengan Renault-Nissan Alliance. Produksi untuk pasar Eropa, Australia dan Afrika Selatan akan dimulai di pabrik Nissan di Barcelona, Spanyol, pada 2017.
Interior Concept X-Class
X-Class untuk pasar Amerika Latin akan mulai diproduksi di lini perakitan di pabrik Renault di Cordoba, Argentina, mulai 2018.
Pickup memang bukan hal baru bagi Mercedes-Benz, jauh pada waktu lampau, tepatnya setelah Perang Dunia II yakni 1946, pabrikan Jerman ini membuat pickup pertamanya, 170 V.
Mercedes-Benz mengungkap tampilan utuh Concept X-Class untuk pertama kalinya di Stockholm 25 Oktober lalu.
COPYRIGHT © Otolovers.com 2016