Hyundai rekrut desainer Bentley Lee Sang-yup
Ivan Setyanto,
17 Mei 2016
Ilustrasi: Bentley
Seperti dilaporkan media lokal pada Senin (16/5), Hyundai mengatakan telah merekrut desainer berusia 46 tahun itu untuk menggarap desain lini mobil mewah Hyundai Genesis.
Pada 1999 Lee bergabung dengan General Motors dan mengerjakan desain sejumlah mobil konsep, termasuk Chevrolet Camaro.
DIa di Hyundai akan bekerja sama dengan Luc Donckerwolke, pria kelahiran Peruvian, Belgia yang juga kepala Hyundai Motor Design Center. Lee akan efektif bekerja untuk Hyundai mulai Juni mendatang.
Lee Sang-yup
“Inovasi desain dan sukses Hyundai Motor dalam pasar dunia selalu menjadi motivasi dan kebanggaan saya sebagai orang Korea,” kata Lee.
“Sekarang saya akan membantu Hyundai Motor memimpin pasar otomotif global dalam desain.”
Menurut Reuters, Lee selama ini bekerja di Bentley dan akan bergabung dengan mantan rekan setimnya di brand itu Luc Donckerwolke yang sudah lebih dulu bergabung dengan Hyundai.
Donckerwolke ditunjuk sebagai kepala desainer Bentley pada 2012, tapi ia pindah ke Hyundai pada Juni 2015 menggantikan Peter Schreyer (desainer VW/Audi). Sejak itu Donckerwolke menjadi kepala Divisi Prestige Design Hyundai.
Dengan bergabungnya Lee, kini berarti merupakan bergabungnya kembali dua desainer Bentley di perusahaan mobil Korea, Hyundai.
Di Hyundai Lee akan menjadi Vice President of Styling di Hyundai Design Center, kata perusahaan Korea itu dalam pernyataan resminya.
COPYRIGHT © Otolovers.com 2016