Nissan merilis sebuah video inspirasional tentang inisiatif tersebut. Ini adalah bagian dari kampanye #SheDrives Nissan, yang mendorong wanita untuk merangkul prospek menarik untuk menjadi pengemudi berlisensi penuh pada tahun 2018.
Para wanita di video mengatakan bahwa sementara mereka senang dengan prospeknya, mereka menghadapi keengganan dari beberapa anggota keluarga mereka. Untuk membantu mereka mengatasi hal ini, Nissan mengundang pengendara wanita yang bercita-cita tinggi untuk mengasah ketrampilan mengemudi mereka.
Mereka membangun kepercayaan diri dengan mengemudikan kendaraan ditemani para instruktur yang tak pernah mereka sangka, yakni suami, ayah, atau saudara mereka masing-masing.
"2018 diperuntukkan sebagai momen penting dalam sejarah wanita di kerajaan ini," kata Bader Al Houssami, chief operating officer Nissan Arab Saudi.
"Kami ingin meluncurkan sebuah kampanye yang sama emosionalnya dengan inovasi, yang pada akhirnya merupakan inti dari apa yang ingin dicapai oleh Nissan. Kampanye #SheDrives bertujuan untuk memotivasi wanita di seluruh Arab Saudi dengan pesan yang jelas: Kapan waktunya datang, keputusan menyetir akan menjadi milikmu sepenuhnya,” tambahnya.
Nissan Arab Saudi mengundang pemirsa untuk berbagi reaksi terhadap video dan pesan dukungan mereka dengan menggunakan hashtag #SheDrives.