Laboratorium SOS Trakindo di Serpong, Tangerang, Banten.

Trakindo pindahkan laboratorium pelumas ke BSD

Tangerang (Otolovers) - PT Trakindo Utama (Trakindo), penyedia solusi alat berat Caterpillar, hari ini meresmikan laboratorium Scheduled Oil Sampling (S.O.S) di kompleks kantor Trakindo cabang BSD di Jl. Kavling Komersial Taman Tekno Blok B No.1 Sektor XI, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten.

Laboratorium itu sebelumnya berlokasi di kompleks Kantor Pusat Trakindo di Jakarta, dan perpindahan ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan.

Laboratorium S.O.S Trakindo menyediakan serangkaian tes diagnostik untuk menganalisis cairan, seperti minyak pelumas atau bahan bakar, pada unit alat berat dan peralatan lainnya.

Analisis tersebut membantu mengidentifikasi masalah lebih awal sebelum terjadi kegagalan komponen, sehingga pelanggan dapat menghemat biaya perbaikan dan waktu henti mesin (downtime).

“Selain menyediakan beragam alat berat dan solusi Caterpillar untuk kemajuan bisnis pelanggan, kami juga menyediakan layanan untuk mendukung peningkatan efisiensi dan produktivitas pelanggan, seperti program Scheduled Oil Sampling (S.O.S),” kata GM Java Division Trakindo Utama, Tema S Mendrofa, dalam siaran pers.

“Dengan pengalaman lebih dari 25 tahun dalam menganalisis sampel cairan, kami memiliki sumber daya berkualitas yang dapat memproses hingga 7.000 sampel per bulan dari pelanggan di area Sumatera (35%), Jawa (25%), serta kawasan timur Indonesia (40%).”

S.O.S di BSD merupakan salah satu dari tiga laboratorium serupa yang dimiliki Trakindo, selain di Balikpapan (Kalimantan), Batu Hijau (Sumbawa), dan Kuala Kencana (Papua).”

Laboratorium S.O.S ini memiliki penambahan fasilitas dengan teknologi terkini serta dapat menganalisis tidak hanya oli namun juga coolant, bahan bakar diesel, filtergram, patch test, pengujian air limbah, dan distilasi. Tersedia pula fasilitas laboratorium kalibrasi (massa, volume & suhu).

Melalui program pemeliharaan yang diuji pada laboratorium S.O.S, pelanggan dapat mengetahui efektivitas peralatan mereka melalui pengujian semua parameter analisis oli seperti Analisis Keausan Logam, Analisis Kondisi Oli, Uji Fisik, Kebersihan Oli dan Kontaminasi.

Sampel cairan tersebut akan diproses dan selesai dalam waktu satu hari sejak diterima di laboratorium. Hasil analisis sampel dikelola dan disimpan menggunakan piranti lunak Oil Commander.

Pelanggan dapat memperoleh hasil analisis tersebut dengan mengakses sistem piranti lunak Oil Commander atau melalui email. Berdasarkan hasil laboratorium ini, pelanggan dapat mengetahui kesehatan alat berat dan peralatan yang dimiliki sehingga ketika masalah teridentifikasi, Trakindo dapat langsung memberikan perawatan atau perbaikan yang tepat.

Editor: Ivan Setyanto

COPYRIGHT © Otolovers.com 2017