Bahrain (Otolovers) - Mercedes berbagi podium satu dan dua dengan Ferrari ketika Nico Rosberg finish tercepat di balap Formula Satu Bahrain, Minggu waktu setempat, ikuti Kimi Raikkonen di tempat kedua.
Rosberg kembali menunjukkan dominasi Mercedes dengan meraih kemenangan kelimanya di Sirkuit Shakir, Bahrain, dengan catatan waktu 1 jam 33,34 menit, terpaut 10 detik dengan Kimi Raikkonen dari Ferrari yang menempati posisi kedua.
Rekan satu tim Rosberg, Lewis Hamilton, sempat merosot ke posisi sembilan pada lap pembuka setelah bersenggolan dengan pebalap Williams Valtteri Bottas di tikungan pertama.
Namun, akhirnya ia melengkapi dominasi Mercedes dengan finish di tempat ketiga, sementara pebalap kedua Ferrari Sebastian Vettel gagal memulai balapan karena masalah mesin pada mobilnya.
Vettel belum sempat mengikuti start ketika mesinnya bermasalah saat lap formasi menjelang memasuki garis start.
Pebalap Red Bull Daniel Ricciardo menambahkan poin baik dengan finish di tempat keempat, dan mengekor di belakangnya Romain Grosjean dari Haas di tempat kelima, dan keenam direbut Max Verstappen dari Toro Rosso.
Stoffel Vandoorne menyelesaikan race Bahrain dengan baik dengan finish di tempat ke-10 dalam debutnya bersama tim McLaren.
Sementara pebalap Indonesia Rio Haryanto sukses menyelesaikan balap Bahrain dengan finish di posisi 17, lebih baik dari seri sebelumnya di Australia.
Berikut hasil balap Formula Satu GP Bahrain mengutip laman f1.com:
[image]
Nico Rosberg terdepan dalam balap Formula Satu di Sirkuit Shakir, Bahrain, Minggu waktu setempat (3/4/2016)