Jakarta (Otolovers) - Setelah sukses menggaet beberapa pelanggan korporasi (fleet), PT Telkomsel memperluas jaringan penjualan motor tracker T-Bike dengan membuka 10 dealer di Jabodetabek, Sabtu lalu (19/3).
Perangkat dan layanan T-Bike merupakan produk M2M (machine to machine) dari Telkomsel, yang berfungsi untuk memonitor, memandu, dan mengendalikan sepeda motor dari smartphone, berguna untuk membantu selama perjalanan.
T-Bike dipasarkan dengan harga ritel wilayah Jabodetabek hanya Rp750 ribu per unit, termasuk biaya pemasangan dan layanan selama satu tahun.
Dengan kurang dari sejuta rupiah, harga T-Bike jauh di bawah motor tracker merek lain yang dipasarkan dengan harga rata-rata Rp1,5 juta.
“T-Bike Corner akan memberikan layanan penjualan dan purnajual kepada konsumen T-Bike sekaligus memperluas penetrasi produk ini di pasar motor tracker nasional,” ujar Vice President M2M Business Telkomsel Jaka Susanta di Jakarta seperti dikutip dalam siaran persnya.
Sebelumnya, Telkomsel menggandeng sejumlah perusahaan ternama untuk menggunakan layanan T-Bike, antara lain KFC, Berrybenka, Wingstop, Carl’s Jr., Bakmi GM, Domino Pizza, Hoka-Hoka Bento, dan McDonald’s.
Berikut alamat 10 dealer baru atau T-Bike Corner yang dibuka Telkomsel bermitra dengan toko aksesoris sepeda motor:
1. Jalan Meruya Ilir No 54 (Bertos)
2. Jalan Raya Pos Pengumben No 56 (Brutall Performance)
3. Jalan Ciledug Raya No 11A-11B (Cahaya Sukses Motor)
4. Jalan Otista Raya No 51 Pamulang (CIP Motor)
5. Jalan HOS Cokroaminoto No 12 K-L Ciledug (Expo Motorsport)
6. Jalan KH Haysim Ashari No 31 Ciledug (Planet Motor Sport)
7. Jalan Akses UI No 88 Kelapa Dua Depok (Prokoss Racing)
8. Jalan Panjang No 1 Kebon Jeruk (Ultra Speed Racing)
9. Jalan Tanjung Raya No 515 (Baru Variasi)
10. Jalan Panjang No 39 Kelapa Dua (Xtra Ordinary Moto Shop).
T-Bike Corner, toko aksesoris yang bermitra dengan Telkomsel menyediakan motor tracker T-Bike di Jakarta.