Ferrari 488 GTB hadir di Indonesia

Jakarta (Otolovers) - Ferrari 488 GTB diluncurkan di Indonesia pada 31 Juli 2015 di showroom baru Ferrari Jakarta.

Memasuki showroom, para tamu berkesempatan mengagumi pameran seni yang mencerminkan keindahan dan keanggunan Ferrari 488 GTB.

Soetikno Soedarjo, CEO MRA Group, memimpin acara peluncuran showroom dan menyambut para tamu.

"Merupakan pencapaian yang luar biasa bagi Ferrari Jakarta untuk dapat turut mengukuhkan keberadaan Ferrari di Indonesia dengan dibukanya showroom baru di bilangan strategis Jakarta ini."

Ferrari 488 GTB dengan balutan warna Grigio Ferro Metalizzato ini menjadi benchmark baru dalam segmen sports car.

Acara peluncuran 488 GTB dimeriahkan  fashion show yang menampilkan desain-desain luar biasa dari desainer Indonesia muda berbakat, didampingi suara indah Andien Aisyah.

Sebagai ungkapan rasa syukur atas suksesnya acara peluncuran tersebut, Ferrari Jakarta mendonasikan sumbangan yang diperoleh dari kegiatan lelang kepada Panti Asuhan Dorkas, sebuah yayasan bagi anak-anak kurang mampu.

"Kami merasa bangga bisa menghadirkan Ferrari 488 GTB. Kami ingin mempersembahkan ajang ini kepada para pelanggan setia kami yang memiliki passion terhadap karya, keindahan, dan performa khas Italia, yang di kesempatan yang sama, telah berpartisipasi dalam kegiatan sosial yang kami selenggarakan," ungkap Arie Christopher, CEO Ferrari Jakarta.

Empat puluh tahun sejak peluncuran Ferrari mid-rear-engined V8 berlinetta ikonik yang pertama, yaitu model 308, Ferrari 488 GTB siap mencetak sejarah baru dengan rancangan khusus yang menghasilkan pendistribusian berat secara maksimal.

Berkat sistem kendali canggihnya, kekuatan besar yang dihasilkan oleh mesin turbo V8 dari Ferrari 488 GTB ini tetap dapat dikendalikan sepenuhnya.

Ferrari Jakarta dengan badan hukum PT. Citra Langgeng Otomotif adalah distributor resmi Ferrari Jakarta, yang didirikan pada tahun 2001 dan merupakan bagian dari grup Mugi Rekso Abadi (MRA).

MRA adalah perusahaan holding Indonesia yang didirikan pada tahun 1993 dan bergerak di berbagai macam divisi seperti media (majalah), penyiaran, ritel, hotel, makanan dan minuman, hiburan, gaya hidup dan juga industri otomotif.

 

Editor: Bona Espero

COPYRIGHT © Otolovers.com 2015